Lembaga Pembinaan Khusus Anak

Sosialisasi Program NAC Polda NTB di LPKA Mataram (Kamis, 23 Juni 2016)

Mataram, INFO_PAS - Lembaga Pembinaan Khusus Anak (LPKA) Mataram dikunjungi oleh Kepolisian Daerah NTB, Bidang Pembinaan Masyarakat  yang dipimping oleh AKBP Sapto, selaku Kasubditbinmas, Kamis (23/6). Satuan ini memang bertugas untuk mengayomi masyarakat dan memberi pelatihan kepada satuan Kepolisian khusus seperti Petugas Pas di LPKA Mataram ini.

Tim ini kemudian menyelenggarakan kegiatan berupa Sosialisasi Program NAC (Neuro Associative Conditioning) yang merupakan gagasan dari Kapolda NTB, guna merubah mindset kebangsaan yang saat ini faktanya mulai melemah, dikalangan masyarakat NTB, khususnya anak didik di LPKA Mataram.

Bentuk sosialisasi program NAC dari kepolisian yaitu dengan melakukan pendekatan kepada masyarakat khususnya anak didik di LPKA Mataram. "Program ini diberikan kepada seluruh masyarakat tanpa terkecuali, kami memulainya dari kalangan anak muda termasuk anak didik di LPKA Mataram ini, agara mereka juga turut menyadari potensi Sumber Daya Manusia didaerah ini sangat ditentukan oleh kualitas pemuda seperti adik adik kita disini" ucap Kasubditbinmas Polda NTB, AKBP Sapto

"Kegiatan ini dilaksanakan untuk menjalankan program pembinaan, agar anak didik juga dapat mengetahui peran POLRI sebagai pengayom masyarakat, menumbuh kembangkan semangat kebangsaan dan senantiasa mengembangkan diri agar SDM di daerah ini dapat bersaing dan diterima oleh pasar." terang Kepala LPKA Mataram, Faozul Ansori

Kedepanya LPKA Mataram akan mengupayakan banyak kerjasama dengan pihak yang terkait untuk program pembinaan bagi anak didik, sehingga dapat mereka mendapat banyak wawasan ilmu khususnya wawasan dibidang kebangsaan yang semakin hari, semakin meluntur.


Petugas dan Anak didik turut serta dalam sosialisasi NAC Polda NTB


Kasubditbinpas Polda NTB memandu berlangsungnya acara


Foto bersama Petugas LPKA Mataram, Polda NTB, dan anak didik




Share:

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

KEPALA LPKA LOMBOK TENGAH

KEPALA LPKA LOMBOK TENGAH
AKHMAD ZAENAL FIKRI A.Md.IP.SH

KUNJUNGI JUGA

HALAMAN FACEBOOK

Postingan Populer

LAYANAN PENGADUAN

INSTAGRAM LPKA LOTENG

LINK TERKAIT

Flag Counter