Lembaga Pembinaan Khusus Anak

Kemeriahan 17an bagi Petugas dan ABH di LPKA Mataram (Senin, 17 Agustus 2015)

Menyambut dan memperingati hari Kemerdekaan Republik Indonesia yang ke-70 Tahun, maka Lembaga Pembinaan Khusus Anak (LPKA) Mataram mengadakan serangkaian acara perlombaan berbasis "Capacity Building" yang mengikut sertakan seluruh pegawai dan ABH.

Acara tersebut dirangkai dan dikemas secara menarik dengan diawali oleh upacara kemerdekaan pada 17 Agustus 2015 dengan membacakan pidato Menteri Hukum dan Ham dan pemberian remisi secara symbolis kepada 13 ABH, yang kemudian dilanjutkan dengan acara perlombaan yang dilaksanakan oleh tim pembina LPKA dan Komunitas SOLAH degan mengikut sertakan Petugas dan ABH sebagai peserta. Adapun berbagai cabang lomba yang dipertandingakan antara lain :
1. Perlombaan Tarik Tambang
2. Perlombaan Makan Kerupuk
3. Perlombaan Tenis Meja
4. Perlombaan Sepak Bola Dangdut
5. Perlombaan Karaoke
6. Perlombaan Memasukan Pensil kedalam botol
7. Perlombaan Sendok Kelereng.

Menurut Kasubsi Pembinaan, Riva Dilyanti, "kegiatan ini sangat berguna dan menarik, selain sebagai wadah untuk membentuk jiwa nasionalisme, tapi juga sebagai ajang gotong royong, memupuk tali persaudaraan, menguji kemampuan diri dan menjadi moment yang tepat untuk meningkatkan persatuan dan kesatuan begai segenap pegawai dan ABH di LPKA Mataram yang kita cintai ini," ujarnya


Perlombaan Makan Kerupuk


Perlombaan Tarik Tambang


Perlombaan Tenis Meja


Pengibaran Bendera Merah Putih pada Upacara Kemerdekaan 17 Agustus


Pembacaan Panca Prasetya pada Upacara Kemerdekaan 17 Agustus


Pemberian Remisi secara simbolis kepada salah seorang ABH


Acara dilanjutkan dengan perlombaan sepak bola dangdut


Perlombaan memsukan pensil kedalam botol


Pemberiaan hadiah perlombaan secara simbolis kepada ketua tim pemenang



Share:

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

KEPALA LPKA LOMBOK TENGAH

KEPALA LPKA LOMBOK TENGAH
AKHMAD ZAENAL FIKRI A.Md.IP.SH

KUNJUNGI JUGA

HALAMAN FACEBOOK

Postingan Populer

LAYANAN PENGADUAN

INSTAGRAM LPKA LOTENG

LINK TERKAIT

Flag Counter