Lembaga Pembinaan Khusus Anak

BAZNAS SALURKAN BANTUAN ALQURAN UNTUK ANAK DIDIK PEMASYARAKATAN, SEMOGA BISA MENJADI GENERASI QUR'ANI



Badan amil zakat Nasional (BAZNAS ) Kabupaten Lombok Tengah Siang ini Kamis, [18/02/2021] mendatangi Lembaga Pembinaan Khusus Anak Klas II Lombok Tengah dalam rangka menyalurkan infaq dan sodaqoh kepada anak didik Pemasyarakatan, kedatangannya disambut hangat oleh Kepala Seksi Pembinaan Yuliadin Subadi di ruang Pembinaan.


Bantuan yang diserahkan Baznas berupa 50 eksemplar Alquran dan arti yang nantinya akan dimanfaatkan oleh anak didik pemasyarakatan untuk belajar dan memahami kandungan isi dalam Alquran agar dapat meningkatkan kemampuan dan antusiasnya membaca Al-Quran sehingga diharapkan dapat mencetak generasi Qurani di Lembaga Pembinaan Khusus Anak Klas II Lombok Tengah.

Yuliadin selaku Kepala Seksi Pembinaan mengaku pemberian bantuan dari Baznaz ini sangat bermanfaat dan memang dibutuhkan untuk anak didik pemasyarakatan. Dirinya berharap anak didik di Lpka menjadi lebih rajin membaca Al-Quran, rajin shalatnya dan shalih, sukur2 dapat mengkhatam 30 Juzz saat mereka bebas nanti. Ungkapnya
Share:

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

KEPALA LPKA LOMBOK TENGAH

KEPALA LPKA LOMBOK TENGAH
AKHMAD ZAENAL FIKRI A.Md.IP.SH

KUNJUNGI JUGA

HALAMAN FACEBOOK

Postingan Populer

Arsip Blog

LAYANAN PENGADUAN

INSTAGRAM LPKA LOTENG

LINK TERKAIT

Flag Counter